KAMPUS TERBAIK DI SOLO | ADA INCARANMU?

Iklan Satu Atas

Kota Solo menjadi tempat paling nyaman untuk ditempati. Predikat ini tidak hanya dirasakan oleh warga Solo, namun juga pendatang khususnya mahasiswa. Biaya hidup yang terjangkau membuat kota ini juga banyak menjadi tujuan banyak orang untuk melanjutkan studinya.

Selain karena biaya hidup yang murah, sarana dan prasaran yang ada di Kota Solo juga menjadi daya Tarik sendiri bagi para calon mahasiswa. Mereka menganggap kualitas sarana dan prasarana suatu kota tentu sangat menunjang mereka dalam menjalani studi.

Sarana dan prasaran suatu kota memang penting bagi calon mahasiswa, namun hal yang paling krusial adalah kualitas kampusnya. Ada beberapa pilihan kampus terbaik yang berada di Kota Solo yang menjadi incaran para calon mahasiswa. Apakah salah satu dari kampus berikut juga menjadi kampus incaranmu?

Iklan Dua Tengah

Universitas Sebelas Maret Surakarta (UNS)

UNS (Universitas Sebelas Maret) merupakan universitas negeri terbaik di Kota Solo. Bukan hanya itu, bahkan UNS untuk ketiga kalinya masuk dalam pemeringkatan Times Higher Education (THE) World University Rankings (WUR) pada rilis terbaru THE WUR 2024 yang diumumkan pada 27 September 2023 kemarin. Di Indonesia sendiri, UNS menempati peringkat ke-7 dalam kategori universitas terbaik.

Dengan predikat-predikat tersebut, tidak heran jika UNS mendapatkan predikat unggulan dari BAN-PT dengan No. 451/SK/BAN-PT/Ak.Ppj/PT/VII/2023. Akreditasi ini berlaku dari 18 Juli 2023 hingga 18 Juli 2028. Perlu diketahui bahwa akreditasi unggulan bisa dibilang lebih tinggi nilainya dari akreditasi A. hal ini karena kampus yang mendapatkan predikat unggulan sudah pasti meraih nilai A. namun kampus yang mendapatkan akreditasi A belum tentu meraih predikat unggulan.

Selain karena kualitas kampusnya, UNS juga unggul karena fasilitas dan lingkungan kampusnya. Kampus yang terletak di sisi timur kota Solo ini mendapatkan apresiasi dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI sebagai Perintis Kampus Berwawasan Lingkungan karena lingkungan kampus ditanami banyak pohon hingga rimbun. Suasana kampus yang asri karena pepohonan ini merupakan Upaya pihak kampus untuk mendukung kesuksesan kegiatan para mahasiswa karena asri dan nyaman.

Institut seni Surakarta (ISI)

Solo yang juga dijuluki kota budaya makin lengkap rasanya dengan adanya ISI (Institut Seni Surakarta). Kampus yang memiliki visi menjadi perguruan tinggi seni berbasis kearifan busaya Nusantara yang berkelas dunia dalam system tata keolal yang akuntable dan transparan ini telah mendapat akreditasi B dari BAN-PT dengan Surat Keputusan No. 213/SK/BAN-PT/Ak-PPJ/PT/V/2020.

Institu Seni Surakrta Saat ini memiliki dua fakultas; Fakultas Seni Pertunjukan (FSP) dan Fakultas Seni Rupa dan Desain FSRD). FSP terdiri dari empat jurusan atau program studi yang terdiri dari SSeni karawitan, etnomusikologi, seni pedalangan, dan seni tari. Sementara FSRD teridiri dari empat jurusan dan prodi yaitu kriya seni, televisi dan film, seni rupa murni, dan desain interior.

Kedua fakultas tersebut berada di Gedung kampus yang berbeda. FSP berada di Kentingan, sementara FSRD berada di Mojosongo.

Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS)

Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) merupakan salah satu universitas swasta yang patut diperhitungkan sebagai kampus favorit. Sebab, kampus yang sudah berdiri sejak tahu 1981 ini mampu menembus 400 top university di Asia bersama dengan 16 perguruan tinggi lainnya di Indonesia.

Sarana dan prasaran Universitas Muhammadiyah ini sudah tidak diragukan lagi. Kampus dengan luas 40 hektar ini bahkana memilik Edupark atau hutan Pendidikan. meskipun Namanya Universitas Muhammadiyah Surakarta, namun universitas ini berlokasi di Kartasura, lebih tepatnya di Jl. A. Yani, Mendungan, Pabelan, Kec. Kartasura, Kabupaten Sukoharjo.

Universitas Muhammadiyah Surakarta memiliki 12 Fakultas yang terdiri dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Fakultas Hukum, Fakultas Agama Islam, Fakultas Teknik, Fakultas Kedokteran, Fakultas Komunikasi dan Informatika, Fakultas Farmasi, Fakultas Kedokteran Gigi, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Fakultas Psikologi, Fakultas Geografi, dan Fakultas Ilmu Kesehatan.

Iklan Tiga Bawah